"Mimpi-mimpi kamu, cita-cita kamu, keyakinan kamu, apa yang kamu mau kejar, biarkan ia menggantung, mengambang 5 centimeter di depan kening kamu. Jadi dia nggak akan pernah lepas dari mata kamu. Dan kamu bawa mimpi dan keyakinan kamu itu setiap hari, kamu lihat setiap hari, dan percaya bahwa kamu bisa.
Apa pun hambatannya, bilang sama diri kamu sendiri, kalo kamu percaya sama keinginan itu dan kamu nggak bisa menyerah. Bahwa kamu akan berdiri lagi setiap kamu jatuh, bahwa kamu akan mengejarnya sampai dapat, apapun itu, segala keinginan, mimpi, cita-cita, keyakinan diri..
Biarkan keyakinan kamu, 5 centimeter mengambang di depan kening kamu. Dan… sehabis itu yang kamu perlu cuma kaki yang akan berjalan lebih jauh dari biasanya, tangan yang akan berbuat lebih banyak dari biasanya, mata yang akan menatap lebih lama dari biasanya, leher yang akan lebih sering melihat ke atas, lapisan tekad yang seribu kali lebih keras dari baja, dan hati yang akan bekerja lebih keras dari biasanya, serta mulut yang akan selalu berdoa..
Keep our dreams alive, and we will survive..
[5cm]"
— Donny Dhirgantoro
WOAAAA.... hari ini Aya baru kebuka mata dan kebangun dari tidur panjang..... Dan mencari motivasi dengan baca-baca blog orang tentang skripsiiiii sebelum mulai ngerjain skripsi aya.. SEMANGAT AYA..
Dapet bonus Tips dari Blognya http://catatanskripsi.posterous.com/,
Tips utama mengerjakan skripsi. "Kerjakan dan fikirkan terus tiap hari sampe jenuh, refreshing, kerjakan dan fikirkan lagi tiap hari!, jangan sampai kehilangan fokus. Ga perlu kebanyakan target, yg penting tiap hari difikirkan dan dikerjakan".
Motivasi & Super Fokus
Motivasi itu berarti sesuatu yang ingin kamu capai. Ingin kamu dapatkan. Ingin kamu raih. Pokoknya sesuatu yg bikin kamu merasa excited pengen mendapatkannya. Misalnya lulus, jalan-jalan, pengen pergi dari kota yg bikin kamu bosan, nyenengin ortu dan lain sebagainya. Langkah pertama, temukan dulu motivasi kamu sendiri. Kalo sudah dapet motivasinya, langkah selanjutnya adalah memikirkan dan mengingat terus motivasi kamu itu. Ingat-ingat terus sampai tiba-tiba muncul energi entah dari mana yg bikin kita pengen do something.
Nah, kalo sudah sampai pada tingkatan ini, berarti visi telah kamu dapatkan. Selanjutnya adalah mencari misi atau dengan kata lain mencari cara supaya visi alias tujuan kita dapat tercapai. Dalam kasus SKRIPSI ya caranya SKRIPSI-nya dikerjain. Pendahuluan, Tinajuan Pustaka, Metodologi Penelitian n macem-macem Instrumen yang dibutuhin buat penelitian harus dikerjain. Satu per satu saja. Sedikit demi sedikit.
Udah ketemu caranya(kamu mau ngerjain apa)?. Sekarang, letakkan cara tadi (misal: ngerjain Bab Pendahuluan) di kepala kita. Jangan sampai pergi kemana-mana. Biarkan dia disitu terus menerus sepanjang waktu. Jangan pikirkan yang lain. Letakkan Bab Pendahuluan pada prioritas tertinggi. Saat bangun tidur, inget Pendahuluan. Saat makan, terfikir Pendahuluan. Saat mau tidur, kangen Pendahuluan. Saat tidur, mimpi Pendahuluan. Selamat!! Super Fokus Telah kamu dapatkan!!. Harusnya kamu sudah mulai ngerjain bab Pendahuluan sedikit demi sedikit tanpa rasa malas dan bosan (tapi tetap ada jenuhnya, istirahat sebentar, lalu Pendahuluan!!). Saat mengerjakan Pendahuluan tanpa sadar kamu memiliki kekuatan luar biasa. Tanpa disadari semua terlihat mudah. Iya, tanpa disadari, ternyata semesta juga membantu kamu ngerjain Penelitian!! dan secara tidak sadar juga, kamu siap bimbingan Pendahuluan. :)
SEMANGAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAT......
DON'T GIVE UP! Pokoknya maju terus, apapun penghalangnya. Kalau ada masalah, coba diselesaikan. Didiamkan nggak akan bikin skripsimu selesai.
mw kerjain skripsi lagi yaa kk???
BalasHapusgood luck...:D
iya dekkkkkkk..... doain yaaaaaaaaaaaaaa... tahun ni harus wisuda!! aaamiiin. dah kuliah blm dek??? *kk lupa
BalasHapusamiin ya rabb....hehehe..:D
BalasHapusblm kk...
doain lulus UN yaah....
^.^
insyaALLAH didoakan dek... semangat yaaa... adek kakak juga kelas 3 SMA (laki2)..
BalasHapusDO YOUR BEST DEK...
DUIT.. -doa usaha ikhtiar tawakkal- ya...... \(^__^)/